06/12/2023

Kapolres Sinjai Hadiri Penyerahan Bantuan APD Oleh Dinas Koperasi UKM Dan Tenaga Kerja Kepada Pemerintah Kabupaten Sinjai

POLRESSINJAI.COM Sinjai – Bertempat di Gedung Media Center Covid-19 (Gedung Pertemuan) Jalan  Persatuan Raya Kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai, Kepala Kepolisian Resor Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Iwan Irmawan, S.Ik.,M.Si menghadiri penyerahan bantuan APD, Selasa (26/5/2020) pukul 09.48 wita.

Penyerahan bantuan dilakukan oleh Dinas Koperasi Pemrov. Sulsel yang di wakili oleh Kadis Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai H. Firdaus, S.Sos.,M.Si kepada Pemda Kabupaten Sinjai yang diterima langsung oleh Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sinjai dalam hal ini Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa, S.H.,LLM.

Kegiatan yang dihadiri pula oleh Wakil Bupati Sinjai Hj. Andi Kartini Ottong, SP.,MP Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Oo Sahrojat, S.Ag.,M.Tr (Han), Ketua DPRD Sinjai Drs. Lukman Arsal, Kajari Sinjai Ajie Prasetya, SH.,MH, Ketua Pengadilan Negeri Sinjai Agung Nugroho Suryo Sulistiyo, S.H, M.Hum, Ketua Pengadilan Agama Sinjai Hadrawati S.Ag.,M.Hi, Sekdakab. Sinjai Drs. Akbar Mukmin, M.Si para staf ahli, asisten kab. sinjai, Kepala Kementrian Agama Sinjai Drs H Abd Hafid M. Talla, M.AP, Ketua MUI dan Ketua Dewan Masjid Kab. Sinjai, Perwakilan badan pembina pesantren Kab. Sinjai Ust. Fadullah Marzuki.

Adapun jenis APD yang diserahkan yakni baju pelindung diri, masker, kaos tangan dan pelindung wajah.

Pemberian bantuan APD (alat pelindung diri) diserahkan oleh H. Firdaus (kadis Koperasi Sinjai) mewakili dinas koperasi Provinsi Sulsel kepada Pemerintah Kab. Sinjai yang diterima langsung Andi Seto Gadhista Asapa , S.H, LLM (Bupati Sinjai) didampingi Unsur Forkopimda.

( Humas Polres Sinjai )