
POLRESSINJAI.COM Sinjai – Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Borong Polres Sinjai Desa Bonto Tengnga, Brigpol Danial Sartika mengunjungi pembuatan kebun percontohan Kelompok Wanita Tani Persatuan Desa Bonto Tengnga Kecamatan Sinjai Borong Kabupaten Sinjai, Jumat (12/06/2020).
Kebun percontohan tersebut berada di Dusun Pattiroang Desa Bonto Tengnga dan rencananya kebun percontohan ini akan ditanami dengan berbagai macam sayur mayur, umbi-umbian, dan beberapa tanaman lainnya, seperti bayam, kol, buncis, cabe, kentang, seledri dan kacang panjang.
Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas memantau pelaksanaan pembuatan kebun percontohan serta mengimbau kepada warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, memakai masker.
Semoga kebun percontohan ini bisa membantu meningkatkan ketahanan pangan ditengah pandemi Covid-19 serta kesejahteraan hidup masyarakat, khususnya anggota kelompok tani dan warga Desa Bonto Tengnga pada umumnya, disamping itu semoga dapat
menjadi inspirasi untuk kelompok tani lainnya, Harap Bhabinkamtibmas kepada anggota kelopok wanita tani yang hadir.
( Humas Polres Sinjai )
Berita Lainnya
Hari Ke-4 Ops Bina Kusuma, Polres Sinjai Imbau Terapkan Protokol Kesehatan
Kasat Binmas Polres Sinjai Bersama Instansi Terkait Kembali Imbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan
Cegah Gangguan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Utara Polres Sinjai Sambangi Warga Binaan