
Sinjai – Kapolsek Sinjai Timur Polres Sinjai Akp Syukur Risbiyanto, S.Pd bersama anggotanya melayat ke rumah duka warga yang meninggal dunia di Lompu, kelurahan barigeng Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai atas nama Almarhum Arifuddin. Senin (12/10/2020).
Kapolsek Sinjai Timur Polres Sinjai Akp Syukur,R.S.Pd menyampaikan kepada keluarga turut berduka cita atas meninggalnya almarhum Arifuddin semoga diterima amal ibadahnya dan diampuni segala dosanya serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
Tidak hanya melayat ke rumah duka, Kapolsek Sinjai Timur bersama dengan anggota juga ikut mengantarkan jenazah warga almarhum Arifuddin hingga ke Tempat Pemakaman Umum (TPU).
Kapolsek Sinjai Timur pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa ini merupakan wujud kepedulian serta suport yang diberikan oleh personil Polsek Sinjai Timur kepada keluarga yang sedang berduka.
Berita Lainnya
Kapolres Sinjai Hadiri Rapat Paripurna DPRD dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Sinjai Ke -457
Kapolres Sinjai Dampingi Bupati Sambut Kedatangan Wakil Gubernur Sulsel
Polres Sinjai Gelar Apel Siaga Persiapan Pam Kedatangan Wakil Gubernur Sulsel dan Aksi Unjuk Rasa