
Sinjai – Personil Polsek Bulupoddo Polres Sinjai yang di pimpin langsung oleh Kapolsek AKP Haeruddin laksanakan Patroli ketempat – tempat rawan sekaligus melakukan Himbauan Kepada Masyarkat di wilayah kecamatan Bulupoddo
tentang pelaksanaan Hajatan pernikahan agar tetap mematuhi protokoler kesehatan dan tidak menggunakan musik elekton yang dapat mengundang warga untuk berkerumun sesuai perintah kapolres sinjai serta mengajak semua warga berdoa agar wabah Covid-19 segera selesai dan situasi dapat kembali normal seperti biasanya. (23/12/2020).
Dalam pelaksanaan patroli, Kapolsek Bulupoddo, Polres Sinjai didampingi personelnya yakni Bripka Agus Salim, Bripka Hamka dan Brigpol Muh. Siddiq Istiqlal.
Adapun dalam himbauan yang disampaikan, Kapolsek AKP Haeruddin menghimbau masyarakat agar selalu menjaga kebersihan, menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas, serta menghindari kerumunan massa, guna memutuskan penularan mata rantai penularan covid 19.
Dalam pelaksanaan patroli, Kapolsek bersama personel melakukan himbauan dengan secara humanis yang sesuai dengan Protokol Kesehatan serta mengunakan bahasa mudah di mengerti oleh masyarakat, serta memberikan himbauan dengan cara mobile dan juga stand by di setiap persimpang guna himbauan tepat mengena kepada masyrakat.
AKP Haeruddin saat dikonformasi menjelaskan, pada pelaksanaan Patroli mengingatkan bahwa perayaan tahun baru ditiadakan untuk mengantisipasi penyebaran virus covid 19 dan gangguan keamanan lainnya.
Berita Lainnya
Antisipasi Balap Liar, Sat Lantas Polres Sinjai Intensifkan Patroli Malam Hari Libur
Masyarakat Apresiasi Langkah Divisi Humas Polri Dalam Menggelar Dialog Publik Jelang Pemilu 2024
Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Utara Dampingi Staf Kelurahan Alehanuae Serahkan Bantuan Ke Korban Kebakaran