23/03/2023

Datangi Cafe, Personel Polsek Sinjai Utara Imbau Pengunjung Tetap Jaga Jarak dan Gunakan Masker

POLRESSINJAI.COM Sinjai – Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Polsek Sinjai Utara Polres Sinjai turut ambil bagian dalam upaya Pemerintah untuk cegah dan menanggulangi penyebaran virus tersebut dalam rangka menciptakan situasi keamanan yang kondusif.

Hal tersebut diwujudkan oleh Personel Polsek Sinjai Utara Polres Sinjai Bripka Asmo Purbo. S dan Briptu Ade Indra Saputra, S.H, dengan melaksanakan patroli dialogis menghimbau pengunjung cafe untuk menerapkan physical distancing dan mengenakan masker saat berada di tempat umum, Rabu malam (22/07/2020).

Lebih lanjut Bripka Asmo menghimbau, hindari kerumunan dan sedapat mungkin tidak membuat kegiatan menyebabkan berkumpulnya orang untuk meminimalisir penyebaran Covid-19.

Sementara itu Kapolsek Sinjai Utara AKP H. Abd. Haris, S.Sos menambahkan “Imbauan dan arahan akan terus dilakukan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid 19 ini, diharap warga dapat memahami situasi ini sehingga penyebaran Covid 19 dapat segera menurun dan kita dapat beraktifitas normal sebagaimana biasa “, Ungkap Kapolsek Sinjai Utara.